MasyarakatKelistrikan.WAHANANEWS.CO - Menjelang perayaan Natal 2025, PLN UP3 Cianjur bergerak memastikan rasa aman umat dengan melakukan pengecekan langsung ke sejumlah gereja prioritas di wilayah Cianjur.
Kegiatan pengecekan tersebut dilaksanakan pada Rabu (10/12/2025) sebagai bagian dari upaya siaga kelistrikan PLN dalam menyambut momentum ibadah Natal.
Baca Juga:
Dorong Kemandirian Ekonomi dan Zakat Produktif, PLN UP3 Sumedang Salurkan Bantuan Modal Usaha Melalui YBM
Pemeriksaan dilakukan di Gereja Kristen Protestan (GKP) Cianjur, Gereja Katolik Santo Petrus, GKI Cianjur, Gereja Pantokrator Indonesia, Gereja Katolik Santo Yosef Sukanagara, GKP Sukaluyu, Gereja Gerakan Pentakosta, Gereja Pusaka Cipanas, Gereja Bethel Immanuel Tanggeung, Gereja Katolik Santa Maria, GKI Wilayah Cipanas, serta Gereja Allah Itu Indah.
Fokus pemeriksaan mencakup kondisi panel listrik, sambungan instalasi, sistem proteksi, grounding, kebersihan jaringan, hingga kesiapan genset milik pelanggan.
Dalam pelaksanaannya, PLN berkoordinasi langsung dengan teknisi internal gereja untuk memastikan kesiapan instalasi listrik secara menyeluruh.
Baca Juga:
Butuh Pasokan Listrik Sementara untuk Acara atau Proyek, Pesan lewat PLN Mobile Lebih Mudah dan Aman
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran PLN,” ujar Yahya, teknisi salah satu gereja yang mendampingi proses pengecekan.
Ia menyampaikan bahwa pemeriksaan tersebut memberikan keyakinan bagi pihak gereja agar ibadah Natal dapat berlangsung aman tanpa gangguan kelistrikan.
Gereja, menurut PLN, merupakan salah satu lokasi prioritas yang membutuhkan keandalan pasokan listrik tinggi selama perayaan keagamaan.
“Kami ingin memastikan seluruh umat dapat beribadah dengan aman dan nyaman,” ungkap Manager PLN UP3 Cianjur Andre Pratama Djatmiko.