MasyarakatKelistrikan.WAHANANEWS.CO - Lonjakan aktivitas masyarakat pada libur akhir tahun kerap menjadi ujian ketangguhan sistem kelistrikan, dan PLN UP3 Cianjur memastikan listrik tetap hadir tanpa jeda sepanjang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
PLN UP3 Cianjur memastikan kesiapan penuh menjaga keandalan pasokan listrik selama periode Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dengan proyeksi neraca daya sistem berada pada kondisi NORMAL/AMAN, Selasa (10/12/2025) -- cadangan daya dinilai memadai untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Baca Juga:
Dorong Kemandirian Ekonomi dan Zakat Produktif, PLN UP3 Sumedang Salurkan Bantuan Modal Usaha Melalui YBM
Beban puncak Natal diperkirakan mencapai 175 MW dan beban puncak Tahun Baru 180 MW, sementara cadangan daya tersedia hingga 185 MW sehingga suplai listrik diproyeksikan tetap aman selama periode perayaan.
Selama masa Siaga Nataru yang berlangsung mulai 15 Desember 2025 hingga 8 Januari 2026, PLN UP3 Cianjur menyiagakan 24 posko siaga dengan dukungan 97 pegawai, 266 personel Yantek, serta tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB).
Berbagai peralatan pendukung seperti Unit Gardu Bergerak (UGB), genset, crane, kendaraan operasional, hingga 27 titik SPKLU telah dipastikan dalam kondisi siap operasi untuk mendukung kelancaran pasokan listrik di lapangan.
Baca Juga:
Butuh Pasokan Listrik Sementara untuk Acara atau Proyek, Pesan lewat PLN Mobile Lebih Mudah dan Aman
Lokasi-lokasi prioritas mulai dari Istana Cipanas, zona transportasi, gereja, rumah sakit, pusat perbelanjaan, hingga kawasan wisata menjadi fokus utama pengamanan pasokan listrik.
Pengecekan rutin terhadap jaringan, gardu, dan peralatan kelistrikan terus dilakukan guna memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan selama libur panjang akhir tahun.
“Kami memastikan seluruh personel, peralatan, dan infrastruktur siap menghadapi lonjakan aktivitas di masyarakat,” ujar Manager PLN UP3 Cianjur Andre Pratama Djatmiko.