"Buton kaya akan potensi pariwisatanya yang beragam. Mulai dari wisata pantai dan pesona bawah laut, wisata air terjun, wisata budaya, kuliner hingga eco forest tourism," katanya.
Bahkan, lanjutnya, tidak hanya itu Buton juga dikenal sebagai salah satu daerah penghasil aspal alam terbesar di dunia.
Baca Juga:
ALPERKLINAS Imbau Masyarakat Proaktif Laporkan Pohon dan Bangunan yang Berpotensi Ganggu Jaringan Listrik
Ditambah lagi potensi sektor kelautan dan perikanan terus berkembang.
Banyaknya potensi di berbagai sektor yang ada di Pulau Buton harus dibarengi dengan pemenuhan kebutuhan listrik yang memadai agar bisa dimanfaatkan dengan maksimal.
Untuk itu, PLN UIP Sulawesi berkomitmen dalam menyediakan pasokan listrik yang andal pagi pelanggan yang ada di Pulau Buton melalui pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan. [Tio]